Senin, 11 April 2016

Yuk! Kenali Potensimu


KECERDASAN DAN POTENSI DIRI
By Nola Irna Pratami ( 3211414016 )


Setiap manusia pastilah memiliki kecerdasan yang nominan pada dirinya. Howard Gardner dalam bukunya yang berjudul Frames of Mind: Teori Multiple Intelegences tahun 1983 mendefinisikan kecerdasan sebagai kemampuan untuk memecahkan suatu masalah suatu menciptakan suatu (produk) yang bernilai dalam suatu budaya. Berikut adalah 8 jenis kecerdasan menurut Howard Gardner:

1.    Kecerdasan Linguistik:  Word Smart
Kecerdasan Linguistik adalah kemampuan menggunakan kata-kata secara efektif, baik untuk mempengaruhi maupun memanipulasi. Dalam kehidupan sehari-hari kecerdasan linguistik bermanfaat untuk berbicara, mendengarkan, membaca, dan menulis. Pelajaran yang disukai ialah seni Bahasa.

2.    Kecerdasan Logis-Matematis: Number Smart
Kecerdasan Logis-Matematis melibatkan ketrampilan mengolah angka dan atau kemahiran menggunakan logika atau akal sehat. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini ialah bereksperimen, bertanya, menghitung, logika deduktif serta induktif, mengorganisasikan, fakta, teka-teki, dan scenario. Pelajaran yang disukai ialah matematika, ilmu pasti, dan sejarah.

3.    Kecerdasan Spasial: Picture Smart
Kecerdasan Spasial melibatkan kemampuan seseorang untuk memvisualisasikan gambar di dalam kepala (dibayangkan) atau menciptakannya dalam bentuk dua atau tiga dimensi. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini ialah memiliki beberapa kesukaan/hobi diantaranya menggambar, mmbuat sketsa, mencorat-coret, visualisasi, citra, grafik, desain, table, seni, video, film, dan ilustrasi. Pelajaran yang disukai ialah seni rupa, geometri, dan menggambar teknik.

4.    Kecerdasan Kinestetik-Jasmani: Body Smart
Kecerdasan Kinestetik-Jasmani adalah kecerdasan seluruh tubuh dan juga kecerdasan tangan. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini yaitu pandai menari, berlari, melompat, menyentuh, melakukan simulasi, merakit, membongkar, bermain drama, dan kemampuan yang berhubungan dengan indra peraba. Pelajaran yang disukai ialah olahraga.

5.    Kecerdasan Musikal: Music Smart
Kecerdasan Musikal melibatkan kemampuan menyanyikan lagu, mengingat melodi musik, mempunyai kepekaan akan irama, atau sekedar menikmati musik. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini yaitu suka bernyanyi, bersenandung, mengetuk-ngetuk, irama, melodi, kecepatan, warna, nada, alat music dan rima. Pelajaran yang disukai ialah music, paduan suara dan band.

6.    Kecerdasan Antarpribadi: People Smart
Kecerdasan Antarpribadi melibatkan kemampuan untuk memahami dan bekerja dengan orang lain. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini yaitu kemampuan memimpin, mengorganisasi, berinteraksi, berbagi, menyayangi, berbicara, sosialisasi, manipulasi, menjadi pendamai, permainan kelompok, klub, teman-teman, dan bekerja sama. Pelajaran yang disukai ialah pelajaran yang melibatkan kerja sama atau tugas kelompok.

7.    Kecerdasan Intrapribadi: Self Smart
Kecerdasan Intrapribadi adalah kecerdasan memahami diri sendiri, kecerdasan untuk mengetahui “siapa diri saya sebenarnya” - untuk mengetahui “apa kekuatan dan kelemahan saya”. Ini juga merupakan kecerdasan untuk bisa merenungkan tujuan hidup sendiri dan untuk mempercayai diri sendiri. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasan ini yaitu mampu berpikir, meditasi, bermimpi, berdiam diri, mencanang tujuan, refleksi, merenung, membuat jurnal, menilai diri, menyendiri, merintis proyek, menulis, dan intropeksi. Pelajaran yang disukai ialah jam pelajaran kosong, waktu tenang, pekerjaan rumah, dan bimbingan.

8.    Kecerdasan Naturalis: Nature Smart
Kecerdasan Naturalis melibatkan kemampuan mengenali bentuk-bentuk alam di sekitar kita. Ciri-ciri yang memiliki kecerdasaan ini yaitu menyukai jalan-jalan di alam terbuka, berinteraksi dengan binatang, pengategorian, meramal cuaca, simulasi, dan penemuan. Pelajaran yang disukai ialah pendidikan di luar ruangan dan lingkungan.

Setelah mengetahui kecerdasan pada diri sendiri. Ada 3 modalitas untuk lebih meningkatkan potensi yang pada diri setiap manusia yaitu:

1.      Visual
·         belajar dengan cara melihat
·         mengikuti ilustrasi
·         membaca intruksi
·         suka mencoret-coret ketika berbicara
·         bicara degan cepat
·         lebih suka melihat peta daripada mendengar penjelasan
·         “menurut pandangan saya …”
·         “itu kelihatannya baik untukku”

2.      Auditor
·         Belajar dengan cara mendengar
·         Meminta orang lain mengatakan caranya kepada anda
·         Suka berbicara sendiri
·         Suka ceramah
·         Suka berbicara daripada menulis
·         “aku mendengar apa yang kamu katakan”
·         “itu kedengarannya baik untukku”

3.      Kinestetik
·         Belajar dengan cara bergerak, bekerja, dan menyentuh
·         Mulai mengerjakan sesuatu sendiri
·         Berpikir lebih baik ketika bergerak
·         Menggerakkan anggota tubuh ketika berbicara
·         Sulit untuk duduk diam
·         “aku merasa seperti kamu …”
·         Bicara lebih lambat
·         “itu rasanya baik bagiku”

Mulai sekarang kenalilah jenis kecerdasan dan potensi yang dimiliki oleh dirimu. Agar lebih mudah untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada pada dirimu hingga mempermudah kamu untuk mencapai kesuksesan yang kamu inginkan.



Sumber:
Daswan, Intan.2014.Retweet, Yuk: Setiap Masalah Selalu Ada Solusinya, Kok.Yogyakarta:Diva Press

Meilania.____.8 Jenis Kecerdasan. \file:///E:/mimateri2.pdf

Wikipedia.2015.Howard Gardner.https://id.wikipedia.org/wiki/Howard_Gardner

Tidak ada komentar:

Posting Komentar